Jakarta – Direktur Pengembangan Ekspor Jasa dan Produk Kreatif, Miftah Farid bersama dengan Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Angela Tanoesoedibjo dan Sekretaris Jenderal Asosiasi Komik Indonesia, Rizqi R. Mosmarth mengikuti side event bertajuk “Live Painting” Indonesia Comic Con (ICC) 2023 di Jakarta Convention Center, Jakarta, Minggu (25 Juni).

Sesi kali ini diikuti oleh ilustrator Aisyah PL (Semesta Ki Gentar), Tsurugami (Tsurugami), Jasmine Surkaty (Jangan HalU Selalu), dan Ariv Rusanto (Skylar Comics).

Sebelum acara dimulai, para tamu memberikan coretan pada kertas kanvas yang kemudian dilanjutkan oleh para ilustrator untuk menjadi gambar IP masing-masing.

Kegiatan dilanjutkan dengan kunjungan ke Paviliun Kemendag, Paviliun Disparekraf DKI Jakarta, dan stan salah satu IP Lokal, Si Juki. (Red)