Bengkulu Utara – Dinas Pariwisata (Dispar) Bengkulu Utara menggelar acara Grand final Bujang Gadis Bengkulu Utara pada Rabu, (12/10) di Balai Ratu Samban dan dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati Bengkulu Utara, Arie Septia Adinata, S.E, M.Ap.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Bengkulu Utara menyampaikan bahwa ajang pemilihan Bujang Gadis Bengkulu Utara adalah ajang yang bukan sekedar untuk mengejar gelar, tapi juga sebagai ajang untuk menjadikan pemuda Bengkulu Utara untuk lebih melek akan potensi daerah.

“Ajang ini bukan sekedar untuk mengejar gelar, tapi juga sebagai ajang untuk menjadikan pemuda Bengkulu Utara untuk lebih melek akan potensi daerah kita ini,” ujar Wabup Arie.

Selanjutnya, Kepala Dinas Pariwisata Bengkulu Utara, Hendri Kisinjer, SE, MM menjelaskan bahwa finalis Grand final Bujang Gadis Bengkulu Utara akan dinobatkan sebagai duta wisata Bengkulu Utara dengan beberapa kategori sesuai penilaian.

“Mereka nantinya akan kita nobatkan sebagai duta wisata Bengkulu Utara dengan beberapa kategori yang sesuai penilaian dari dewan juri”, ucapnya.

Dalam kegiatan tersebut, Sebanyak 20 pasang finalis berhasil melaju ke babak grand final dan memperebutkan juara 1, 2 dan 3 serta predikat Bujang Gadis Intelengensia, Bujang Gadis Berbakat dan Bujang Gadis Favorit.

Setelah melalui tahapan seleksi, mulai dari penampilan, pengetahuan dasar, pengetahuan umum dan seleksi tentang wawasan budaya dan pariwisata Bengkulu Utara. Berdasarkan keputusan dewan juri, terpilih sebagai Bujang Bengkulu Utara Muhammad Husein Rifai dan Gadis Bengkulu Utara Enjelina dari Kecamatan Lais Bengkulu Utara.

Kepada media, Kepala Dinas Pariwisata Bengkulu Utara, Hendri Kisinjer, SE, MM menyatakan bahwa Event Pemeilihan Bujang dan Gadis Bengkulu Utara akan menjadi agenda tahunan wisata di Bengkulu Utara.

Baca Juga:  Raperda Pertanggung Jawaban Pelaksanaan APBD TA 2021 Disepakati, Bukti Nyata Sinerginya Eksekutif Dan Legislatif Sumsel.

“Pemilihan bujang dan gadis akan menjadi salah satu event tahunan wisata di Bengkulu Utara. Sehingga, bagi calon peserta yang akan berpartisipasi di event tahun depan dapat mempersiapkan segala sesuatunya,” ujar Kadis Pariwisata.

Tampak hadir dalam acara tersebut, Forkopimda Bengkulu Utara, PLT Sekda Bengkulu Utara, Asisten II Bengkulu Utara, unsur Forkopimdes, Persatuan Bujang Gadis Provinsi Bengkulu, serta para orang tua peserta.

Daftar Pemenang Bujang Gadis Bengkulu Utara Tahun 2022:

Juara 1 Bujang Bengkulu Utara, M. Husein Rifai

Juara 2 Bujang Bengkulu Utara, Muhammad Abdul Faris

Juara 3 Bujang Bengkulu Utara M. Agil Nugraha

Juara 1 Gadis Bengkulu Utara, Enjelina

Juara 2 Gadis Bengkulu Utara, Putri Arsita Pradana

Juara 3 Gadis Bengkulu Utara, Septi Fransiska

Bujang Intelegensia, Febrian Sampirgo

Bujang Berbakat, Hartoni Chandra

Bujang Favorit, Meki Andre Mayoga

Gadis Intelegensia, Riska Gusnawati Fitrianingsih

Gadis Berbakat, Almi Dwi Anggraini

Gadis Favorit, Riska Septi Belinda

(Adv)